Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Malang Strudel

Papa saya punya banyak fans. Swear! Eits, jangan tertawa dulu. Bener lho. Begini, sewaktu Papa masih bekerja, setiap sore selalu menyiram bunga-bunga di taman rumah. Walaupun agak jarang, terkadang saya yang melakukan. Nah, berhubung sekarang sudah pensiun, maka Papa makin sering berkutat dengan taman. Menanam, merawat, dan membersihkan. 

Dari situlah, setiap Papa berada di depan rumah, ada saja tetangga lewat dan menyapa. Papa pernah sekalinya sakit, diare dan badannya panas, otomatis tidak pernah keluar rumah selama seminggu. Ibu-ibu satu RT langsung bertanya ke Mama via telepon, setelah diberitahu, sorenya mereka langsung datang menjenguk. Ruang tamu penuh dan Papa saya duduk diantara mereka :)) Semacam raja minyak yang dikelilingi oleh selir-selir begitu #laugh Mereka membawa kue-kue dan mendoakan agar Papa saya lekas sembuh. Baik ya? #bersyukur 

Bulan ini Papa menjalani operasi katarak dan Puji Tuhan berhasil. Seperti sebelumnya, ibu-ibu langsung datang menjenguk lagi :)) Mereka membawa kue-kue, salah satunya adalah Malang Strudel. 

Saya sudah mendengar lama tentang kue legendaris yang ownernya salah satu artis terkenal Indonesia, Teuku Wisnu. Saya ingin mencicipi dan belum pernah kesampaian. Akhirnya bisa juga makan. Kebetulan yang diberikan ke Papa yang rasa choco banana strudel. Enak!!! Coklatnya meluber kemana-mana, potongan pisangnya pas, tidak terlalu matang, kulit strudelnya tidak terlalu manis, dan empuk. Tangan saya sampai berlumuran coklat. Dingin lebih yummy lagi. Pantas saja sekarang sudah semakin banyak outletnya, laris soalnya. Harga per boxnya Rp 45.000,- dan ada pilihan rasa sesuai selera, apple strudel, strawberry strudel, choco banana strudel, orange strudel, pineapple strudel, mixfruit strudel, dan cheese strudel. Hhm, saya akan beli rasa yang lain nanti ah. 

Satu kotak strudel saya habiskan. Papa tidak boleh makan kue-kue manis karena gula darahnya bisa naik. "Ampun, Win! Kamu mengerikan!" *namanya juga Hulk, porsi makan harus banyak*









Post a Comment

0 Comments