Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Mie & Bakso Mr. Bean

Dua minggu lalu, saya pergi ke Surabaya dan diajak adik sepupu mampir di warung sederhana yang menjual mie dan bakso. Jangan tanya ke saya dimana lokasi persisnya, karena saya buta jalan. Yang saya tahu, sampai di tempat dengan perut lapar. Adik sepupu saya jago menghafal jalan, sekalipun itu jalan tikus.

Nama penjual warungnya lucu, ditulis di depan, Mr. Bean. Saya langsung tertawa dan adik sepupu sudah antusias agar saya segera mencoba karena itu mie dan bakso langganannya. 

Hhm, porsi mienya banyak kalau untuk cewek, dan pas untuk cowok. Serbuk ayamnya banyak sekali. Pangsit basahnya berisi cacahan daging full. Taburan bawang gorengnya krenyes-krenyes bercampur dengan mie dan ayam ketika dikunyah. Sesekali seruput kuahnya. Sedap!

Baksonya juga enak. Kuahnya bening, panas, dan gurih. Cocok sekali. Sambalnya juga pedas. Perut langsung kenyang dan adik sepupu saya tertawa kegirangan. "Enak kan, Mbak Win?" Saya mengangguk sambil mengacungkan jempol. Harganya murah, satu porsi pangsit mie hanya Rp 8.000,- dan satu porsi bakso Rp 10.000,- Buka dari jam 11.00 siang sampai jam 20.30 malam. 

Warungnya adalah Pangsit Mie Jakarta & Bakso Solo, lokasinya di Jalan Raya Mulyosari (depan SPBU Mulyosari), Surabaya. Silahkan datang yang mau mencoba. Kalau ke Surabaya lagi, saya pasti kesini. Sebenarnya ini bukan jenis mie ayam Jakarta, karena yang saya tahu, kalau mie ayam Jakarta, potongan ayamnya kotak-kotak agar besar dan diberi bumbu kecap. Tapi, mungkin ini inovasi Mr. Bean :)) Yang penting enak!











Post a Comment

0 Comments